PT BSP buka bersama dengan pemegang saham dan santuni anak yatim.
PT Bumi Siak Pusako menggelar buka bersama dengan para pemengang saham di hotel pangeran, Pekanbaru (16/05/2019). Buka bersama ini di hadiri oleh Direktur PT BSP, Iskandar serta seluruh manajemen PT BSP, Bupati Siak, Alfedri, Sekretaris Daerah Provinsi Riau, Ahmad Hijazi dan sejumlah perwakilan kepala daerah lainnya.
Direktur PT BSP Iskandar dalam sambutannya mengatakan safari Ramadhan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun. Pertemuan ini menjadi momentum yang baik untuk menjalin kebersamaan agar lebih erat lagi.
“Kita sudah menyatu, memiliki status dan tanggung jawab yang sama, kebersamaan ini harus lah kita jaga,” ujar Iskandar.
Sebagai BUMD kebanggaan daerah, PT BSP pernah mengukir sejarah sebagai BUMD pertama dengan sector usaha pengelolaan minyak bumi diharapkan terus berbenah disegala lini.
Terkait perkembangan PT BSP itu sendiri, saat ini sudah memberi kontribusi yang baik kepada masyarakat. PT BSP telah menjadi perusahaan andalah nomor dua terbesar di pronvinsi Riau yang telah banyak memberikan kontribusi maupun deviden terhadap para pemegang saham, terutama kepada pemerintah Provinsi Riau.
“Pemegang saham yang ada di PT BSP seperti Kabupaten Siak, Provinsi Riau, Kampar, Pelalawan dan kota Pekanbaru sangat berkontribusi memberikan yang terbaik. Hal ini tentu akan mengahsilkan deviden untuk daerah masing masing. Khusus pemegang sahan dari Provinsi Riau, maka secara otomatis pendistribusiannya juga untuk wilayah Riau,” kata Iskandar.
Iskandar juga menambahkan bahwa Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral telah memutuskan untuk pengelolan Blok CPP, 100 persen diserahkan kepada PT Bumi Siak Pusako dengan massa pengelolaan selama 20 tahun.
Dalam kesempatan itu juga, Bupati Siak, Alfedri menyampaikan harapannya epada PT BSP selaku BUMD yang beroperasi di wilayah Kabupaten Siak agar dapat terus meningkatkan produksinya.
“Alhamdulilah, BUMD kia telah dipercayai mengelola Blok CPP dan kami sangat berharap nantinya PT BSP mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah bahkan nasional,’ujar Alfedri.
Alfedri juga menambahkan agar masyarakat Riau, khususnya masyarakat Siak untuk terus berdoa agar industry migas terus membaik dan berjalan lancar sehingga dapat terus memberikan kontribusi dalam pembangunan daerah.
Kegiatan buka bersama menjalin silatuhrami ini juga melakukan santunan kepada anak yatim.