CSR PT. Bumi Siak Pusako membangun Ruang Kelas Belajar Pondok Pesantren di Siak.
Komitmen PT.Bumi Siak Pusako dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan di daerah operasi perusahaan melalui program Corporate Social and Responsibility ( CSR ) ditandai dengan diresmikannya Pembangunan 3 Ruang Kelas Belajar Pondok Pesantren Darul Hadist Sultan Yahya di Kabupaten Siak.
Kegiatan tersebut langsung diresmikan oleh Bupati Siak, Bapak Drs.H Alfedri M.Si didampingi Direktur PT.BSP serta turut dihadiri Oleh Sekretaris Daerah, Ketua MUI Kabupaten, Kapolsek, Ketua Yayasan Ponpes Darul hadist sultan yahya serta jajaran pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten Siak.
Dalam sambutannya Bapak Bupati Siak menyampaikan apresiasi kepada PT.BSP atas program CSR yang di berikan kepada Pemkab Siak, karena program tersebut sangat membantu dan mempunyai dampak langsung bagi masyarakat di Kabupaten Siak.
Pondok Pesantren Darul hadist sultan yahya merupakan Pondok Pesantren Tahfiz Hadist pertama di Provinsi Riau, dan ini merupakan suatu kebanggaan bagi masyarakat siak, khususnya PT.BSP karena mendapat kesempatan untuk berkontribusi dalam peningkatan mutu pendidikan di pondok pesantren tersebut.
Semoga PT.BSP semakin berkembang dan membawa manfaat untuk kemajuan masyarakat secara keseluruhan.